Jepretan Sendiri |
Aku
enggan kembali. Aku tak mau pergi dari kenyamanan. Aku ingin menetap. Aku malas
untuk maju atau mundur. Aku ingin di sini. Bersama dia, seseorang yang telah
lama terbelenggu akan diriku. Melihatnya, aku tak mau pergi. Karena jika aku
pergi, dia pasti akan sendiri. Tak ada yang menjaga. Tak ada yang menemani.
Kau
tahu? Ia suka sekali menunggu. Entah konsep apa yang ada dalam otaknya sehingga
membuatnya menyukai hal yang menyebalkan bagi kebanyakan orang itu. Mungkin otaknya
sedang sekarat atau kesemutan. Sehingga
sulit untuk dipergunakan secara normal. Atau mungkin dia malah telah kehilangan
otaknya? Entahlah.